Siti Syarah
Info, Aplikasi, Games, Tutorials untuk Android dan iPhone

Bisakah Android Membaca Flashdisk

Handphone Android terbaru saat ini selalu dilengkapi dengan memori internal yang lumayan besar rata-rata 16 atau 32GB. Sudah jarang sekali ditemukan sebuah hp Android teranyar yang dibekali dengan memori internal 8GB, ini disebabkan karena kebutuhan akan media penyimpanan yang semakin besar yang merupakan imbas dari makin besarnya megapiksel kamera sehingga ukuran file foto yang dihasilkan pun semakin besar pula.

Bahkan meskipun hp Android kamu saat ini sudah dilengkapi memori internal 16GB cuma dalam hitungan minggu memori tersebut dirasa kurang terutama jika kamu sering banget mengambil foto selfie. Salah satu solusi agar kamu tidak mengalami masalah memori internal penuh di Android adalah dengan rajin menyimpan atau memindahkan file yang sudah tidak digunakan ke Android ke media penyimpanan lain semisal kartu SD atau Flashdisk. Pertanyaannya sekarang bisakah hp android membaca flashdisk sehingga nantinya kita bisa dengan mudah memindahkan foto dari Android ke Flashdisk tanpa harus menggunakan komputer atau PC?

Menghubungkan Android dengan flashdisk bukanlah hal yang sulit karena seperti kita ketahui saat ini berbagai macam hp Android sudah dilengkapi dengan fitur USB On The Go (OTG). Penasaran? Simak Apa USB OTG Android itu agar kamu lebih memahami tentang flashdisk yang bisa disambungkan ke Android. Berikut ini gambar dari flashdisk untuk hp android dimana bisa kita lihat sendiri bahwa flashdisk ini berbentuk usb mini yang bisa kita sambungkan ke port usb yang ada di Android kita.

flashdisk untuk android

Android membaca flashdisk kondisinya akan sama seperti halnya komputer atau laptop membaca flashdisk dimana kita bisa memindahkan file baik dari Android ke FD ataupun sebaliknya. Tak usaha khawatir ketika menyambungkan sebuah flashdisk ke Android maka di manajer file atau pengelola berkas akan muncul drive baru yakni Penyimpanan USB. Apabila kamu masih bingung bisa ikuti cara menggunakan OTG di Android yang akan menjelaskan lebih detail tentang bagaimana memakai USB OTG.

Bisakah Android Membaca Flashdisk

Apakah semua hp Android mendukung atau support USB OTG? Apabila kamu menggunakan hp Android keluaran terbaru maka biasa fitur OTG ini sudah menjadi fitur wajib yang harus ada di handphone tersebut. Untuk mengecek bisa atau tidaknya sebuah hp Android menggunakan flashdisk OTG kamu harus secara langsung menyambungkan sebuah usb otg ke Android kamu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.