Bagi kamu yang memiliki handphone Android dengan memori RAM besar tentu saja sangat beruntung karena bisa menjalankan berbagai macam game dan aplikasi terbaru tanpa harus takut mengalami masalah kehabisan RAM. Namun, berbeda halnya bila kamu hanya memiliki sebuah hp Android dengan ram kecil semisal 1GB atau bahkan cuma 512MB alias setengah GB, maka ketika menjalnkan berbagai macam aplikasi atau game secara bersamaan, maka jangan heran bila kemudian Android sering kali error karena kehabisan ram. Kenapa RAM Android cepat habis dan selalu penuh?
Masalah memori RAM Android cepat habis bisa disebabkan karena terlalu banyak aplikasi yang berjalan secara bersamaan, semisal kamu menjalankan WA, Line, BBM sambil bermain game online kayak coc atau LGR maka sudah bisa dipastikan bahwa ram di Android akan cepat habis, alhasil nantinya Android kamu menjadi lemot dan lelet banget. Dan bahkan ketika membuka sebuah aplikasi malah ngelag dan akhirnya cuma kembali ke menu utama. Karena itulah kamu harus rajin menutup aplikasi yang berjalan dan tidak dipakai lagi.
Memiliki hp Android dengan ram kecil memang sebuah dilema karena kamu harus pintar mengatur aplikasi mana saja yang harus dijalankan dan mana yang harus selalu di close, jika tidak maka akan selalu muncul error di hp Android kamu. Bisakah kita menambah ram di Android agar nantinya hp Android kita bisa berjalan lebih lancar ketika menjalankan berbagai macam aplikasi secara bersamaan? Jawabannya tentu saja, kita tidak akan bisa tambah ram Android karena ram berbeda dengan memori eksternal yang sifatnya removable alias bisa ditambah dengan sesuai dengan kebutuhan kita.
Apabila kamu sering mengalami ram Android selalu penuh maka sebaiknya secara rutin dan rajin mengecek sisa ram di Android sehingga nantinya kamu bisa berjaga-jaga apabila ram mulai penuh maka kamu bisa langsung menutup berbagai macam aplikasi yang sedang berjalan. Selain itu, solusi lainnya adalah kamu harus nonaktifkan aplikasi bawaan Android yang memang tidak pernah dipakai. Untuk menonaktifkan aplikasi masuk ke menu Pengaturan Aplikasi lalu pilih Nonaktifkan.
Selain menonaktifkan, untuk mengatasi masalah ram Android cepat habis adalah kamu bisa menghapus aplikasi bawaan Android sehingga nantinya hp Android kamu tidak terlalu banyak menjalankan aplikasi yang tidak digunakan. Selain bermanfaat untuk mengatasi masalah ram selalu penuh, menghapus bawaan Android juga bisa membuat memori internal kamu lebih besar.