Siti Syarah
Info, Aplikasi, Games, Tutorials untuk Android dan iPhone

Arti Softbrick dan Hardbrick Android Beserta Solusinya

Bagi pengguna baru Android, satu masalah yang harus di hindari oleh hp Android kamu adalah softbrick dan hardbrick, kenapa? Karena apabila kamu mengalami masalah seperti ini ada kemungkinan hp Android kamu tidak bisa lagi digunakan. Apa penyebab hardbrick dan softbrick? Lalu apa solusinya mengatasi masalah error Android ini.

Softbrick adalah kerusakan yang disebabkan oleh software (perangkat lunak), tanda-tandanya adalah Android tidak bisa masuk ke menu, restart terus di logo Android. Penyebab softbrick bisa bermacam-macam seperti kesalahan saat menginstall aplikasi, error ketika menambah font di Android, kecerobohan ketika mengupdate firmware, sampai sistem operasi yang error karena proses root yang tidak sempurna.

Bagaimana solusi mengatasi softbrick Android? Jangan khawatir softbrick masih bisa diatas dengan mudah melalui update firmware atau kamu bisa simak Solusi Android Restart Terus di Logo agar kamu bisa mencoba berbagai macam cara untuk mengatasi masalah softbrick. Pada intinya bila kamu pengguna Samsung untuk mengatasi softbrick dengan mudah pakai Odin di komputer, bila pakai hp Android LG bisa pakai LG Flash Tool.

solusi android softbrick

Lalu kalau Android hardbrick itu apa? Nah, kalau yang ini kerusakannya sudah lumayan parah, karena sudah melibatkan hardware (perangkat keras) hp Android kamu. Ciri-ciri hardbrick adalah Android tidak nyala sama sekali alias mati total (matot), tidak terdeteksi di PC, tidak bisa di charge, intinya hp Android kamu tidak respon sama sekali ketika dicoba untuk dinyalakan.

Untuk mengatasi hardbrick tidak ada jalan lain kecuali kamu harus membawa hp Androidnya ke Service Center terdekat untuk pengecekan lebih lanjut. Namun sebelum dibawa ke service center, kamu bisa coba untuk mengganti dulu baterai, atau charger Android dengan yang lain, apabila kondisinya tetap tidak bisa menyala, terpaksa harus dibawah ke service center.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.